Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type)

Berbeda dengan stetoskop yang biasanya tersedia berdasarkan kebutuhan pribadi dengan standar harga yang bervariasi, alat tensi darah tersedia dalam banyak bentuk yang bervariasi namun semuanya digunakan untuk keperluan yag sama. Seperti namanya, alat tensimeter digunakan untuk mengukur tekanan darah. Apapun jenis alat tensi darah, misalnya tensimeter air raksa, digital, atua aneroid, semuanya digunakan untuk mengetahui tekanan darah seseorang. 

Salah satu jenis sphygmomanometer yang menjadi acuan standar pengukuran tekanan darah adalah tensimeter air raksa. Namun beberapa tahun belakangan, penggunaan air raksa pada alat-alat kesehatan menjadi perhatian serius termasuk pada penggunaan alat tensi darah air raksa. Hal ini karena air raksa adalah jenis logam berat dan penggunaanya pada alat tensi mempunyai resiko kontaminasi pada pasien, dokter, dan staff medis apabila bocor, pecah, atau rusak. 

Salah satu alternative pilihan alat tensimeter yang dirasa aman dan lebih baik adalah aneroid sphygmomanometer. Alat tensi darah jenis ini menggunaan indikator jarum analog untuk menunjukkan tekanan darah. 

Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type)

Aneroid sphygmomanometer ini terbagi menjadi tiga jenis yaitu pocket sphygmamometer atau alat tensimeter saku, palm sphygmomanometer atau tensimeter genggam dan Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) atau tensimeter model jam. Tensimeter jenis jam ini biasanya digunakan pada klinik dan rumah sakit. Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) ini juga dikenal sebagai tensimeter meja atau dinding karena didesain untuk penggunaan diatas meja. 

Dibanding dengan dua jenis aneroid sphygmomanometer yang lain, Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) ini didesain dengan indikator analog yang besar. Indikator jarum pada alat tensimeter ini dilengkapi dengan penyangga sehingga bisa diletakkan di atas meja atau digantung di dinding. Indikator jam ini dilengkapi dengan dua selang, satu sebagai penghubung pada manset dan satu untuk balon pompa. Cara penggunaan alat tensi darah model jam ini sama dengan alat tensi darah yang lain. 

Mengapa harus pakai Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type)

Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) adalah salah satu alat tensi darah yang dapat di pasang pada dinding. Tensimeter ini dibuat dengan bentuk yang hampir mirip dengan jam meja dengan indikator jarum yang besar. Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) ini cocok untuk penggunaan jarak jauh karena ukuran indikator jarum yang besar. Berikut ini adalah salah satu alasan untuk memilih Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type)

  • Akurat – Salah satu keunggulan Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) adalah tingkat akurasi yang tinggi. Meskipun aneroid sphygmomanometer adalah alat medis yang harus rutin dikalibrasi, namun alat tensimeter ini termasuk yang paling akurat. Selain itu, hasil pengukuran tekanan darah juga mudah dibawa dengan tampilan indikator jarum yang besar.  

  • Berlisensi – Sebagai salah satu alat kesehatan, Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) ini sudah mendapatkan lisensi kemanan dan kualitas dari Departemen Kesehatan. Selain itu, tensimeter ini juga sudah mendapatkan sertifikat keamanan ISO dan CE. 

  • Mudah digunakan – aneroid sphygmomanometer adalah alat tensi darah yang harus dioperasikan oleh staff medis atau mereka dengan kemampuan medis. Dibanding dengan sphygmomanometer air raksa, Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) ini termasuk alat tensi darah yang mudah digunakan. 

  • Ramah lingkungan – Keunggulan Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) adalah tidak memberikan efek buruk pada pasien, dokter, ataupun staff medis dan juga lingkunagn karena tidak menggunakan logam berat. Bahan yang digunakan adalah bahan yang berkualitas medis baik dan aman digunakan. 

Fitur dan spesifikasi Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type)

Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) mungkin tidak sepopuler alat tensimeter saku atau genggam. Namun bukan berarti Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) ini tidak dilengakpi dengan fitur unggulan. Berikut ini beberapa fitur unggulan Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type)

  • Desain – berdasarkan jenisnya, Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) ini dibuat seperti model jam meja. Indikator Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) berbentuk bulat besar dengan rak pada bagian belakangnya. Rak pada bagian belakang berfungsi sebagai penyangga agar alat tensimeter bisa diletakkan dengan pas. Rak ini juga berfungsi sebagai tempat penyimpan manset, balon pompa, dna juga selang penghubung. Selang penghubung manset, balon pompa, dan indikator jam terdiri dari dua jenis, yaitu selang spiral dan selang biasa. 

  • Bahan – Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) ini dibuat dari bahan plastik berkualitas medis yang kokoh. Manset alat tensi terbuat dari bahan nylon yang dilengkapi dengan D-ring. Balon pompa dibuat dari bahan latex yang lentur dan nyaman digunakan. Sedangkan selang spiral dibuat dari PVC dengan panjang 1,4 m. 

  • Tas – Agar memudahkan untuk penyimpanan, Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) ini dilengkapi dengan tas yang sudah dilengkapi dengan ritsleting. Tas penyimpanan ini tersedia dalam berbagai warna yaitu biru, biru gelap, ungu, abu-abu, dan hitam. 

Selain fitur-fitur diatas, balon pompa Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) tersedia dalam berbagai warna, yaitu orange, biru, hijau, dan hitam. Sereity aneroid sphygmomanometer ini bisa digunakan digunakan langsung di atas meja ataupun digantung di dinding. Pada bagian belakang rak penyimpanan terdapat gantungan atau hook kecil yang bisa digunakan untuk menggantung tensimeter di dinding. 

Beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika membeli alat tensimeter aneroid adalah tingkat akurasi, desain, ukuran manset, kualitas, dan juga harga. Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) ini bukan tipe tensimeter portable, namun bukan berarti tidak bisa dibawa kemana-mana. Dibanding dengan tensimeter air raksa, Aneroid Sphygmomanometer (Wall Type) ini tetap lebih praktis dan mudah digunakan. 

Alat tensimeter aneroid ini tersedia untuk pembelian dalam jumlah besar maupun satuan. Pembelian dalam jumlah besar akan mendapatkan promo atau diskon khusus. Pilihan warna untuk tas dan pompa tensimeter tergantung dengan stok yang ada. 


Postingan Populer