Surgical and Gynecology Suction Unit



Dalam dunia medis, ada banyak peralatan yang digunakan untuk mengobati pasien. Salah satu peralatan yang biasa digunakan ketika operasi adalah suction unit. Seperti namanya suction unit adalah alat penyedot yang digunakan untuk menyedot cairan seperti darah, nanah, lendir, dan sejenisnya dalam tubuh. Tentu saja cairan yang biasanya disedot adalah cairan yang tidak dibutuhkan oleh tubuh. 

Ada banyak jenis suction pump yang biasa digunakan dalam dunia medis, salah satunya adalah Surgical and Gynecology Suction Unit. Alat ini adalah alat hisap yang biasa digunakan gynaecologist untuk mengeluarkan cairan yang tidak dibutuhkan dalam tubuh. Hal ini karena pada beberapa kasus, cairan berlebihan dalam tubuh bisa menekan kerja organ lain dalam tubuh. Oleh karena itu, cairan berlebih harus dikeluarkan menggunakan alat penghisap atau suction pump ini. 

Salah satu suction pump yang biasa digunakan oleh ginekologi adalah Surgical and Gynecology Suction Unit. Suction pump ini adalah termasuk portable suction mengingat ukurannya yang tidak terlalu besar dan juga fitur-fiturnya. 

Fungsi dan fitur Surgical and Gynecology Suction Unit

Suction pump jenis potable seperti Surgical and Gynecology Suction Unit ini biasanya digunakan pada klinik kelas I misalnya puskesmas, rang perawatan rumah sakit, dan sebagainya. Portable suction ini juga bisa digunakan untuk perawatan di rumah. Dibanding dengan jenis suction pump yang lain, portable suction ini mempunyai daya hisap yang medium. Berikut ini beberapa fungsi dan fitur Surgical and Gynecology Suction Unit

  • Built-in alarm – Surgical and Gynecology Suction Unit ini dilengkapi dengan alarm bawaan yang akan berbunyi bila daya hisap mesin melebihi 650mm/hg. Alarm akan mengeluarkan bunyi bip-bip, namun bunyi ini akan menjadi bip-bip panjang bila lebih dari 30 detik. Pada saat seperti ini, daya hisap mesin harus diturunkan hingga dibawah 550mm/hg agar alarm berhenti berbunyi. 

  • Pompa vakum – Suction pump ini menggunakan pompa vakum tanpa minyak. Pompa jenis ini mempunyai beberapa keunggulan diantaranya adalah anti air dan berisik. Pompa vakum tanpa minyak atau bahan bakar tidak menghasilkan polusi dan tidak membutuhkan perawatan berlebih. Dengan ukurannya yang kecil, pompa vakum ini hanya membutuhkan listrik yang tidak banyak namun tetap bisa digunakan untuk jangka panjang. 

  • Monitor digital – Pada bagian atas Surgical and Gynecology Suction Unit terdapat monitor digital. Monitor ini bermanfaat untuk melihat kekuatan hisap mesin sehingga staff medis bisa dengan mudah mengontrol daya hisap mesin. 

  • Anti air – Bagian saklar baterai menggunakan tipe pengontrol udara sehingga tidak mudah lembab atau basah. Selain itu, saklar baterai juga aman digunakan dengan sistem terpisah. 

  • Roda dan handle – Agar memudahkan untuk mobilisasi, Surgical and Gynecology Suction Unit ini menggunakan empat roda yang bisa berputar 360 derajat. Dengan roda ini, suction pump bisa lebih mudah digunakan dan dipindahkan. Selain roda, suction pump juga dilengkapi dengan pegangan atau handle pada setiap botol hisap. Dengan handle ini, botol hisap bisa lebih mudah lepas dan dicuci. 

Selain fitur di atas, saluran hisap pada Surgical and Gynecology Suction Unit ini terbuhung dengan botol hisap. Dengan cara ini, botol hisap bisa lebih mudah dicuci dan disterilisasi. Selain itu, Serenity suction pump juga dilengkapi dengan rak yang terpasang pada bagian sisinya sehingga saluran hisap bisa lebih aman ketika digunakan. 

Mengapa harus memilih Surgical and Gynecology Suction Unit?

Diantara suction pump yang lain, Surgical and Gynecology Suction Unit merupakan salah satu yang terbaik. Berikut ini alasan mengapa harus memilih Surgical and Gynecology Suction Unit

  • Fitur lengkap – Dibanding dengan portable suction yang lain, Surgical and Gynecology Suction Unit mempunyai fitur yang lengkap. Dengan fitur-fitur di atas, suction pump ini bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan medis seperti pada kasus gastric thoracic dan sejenisnya. 

  • Berbagai tipe penyedot – Selain fitur yang lengkap, Surgical and Gynecology Suction Unit ini juga dilengkapi dengan berbagai tipe penghisap. Penghisap pertama adalah surgical suction atau penghisap untuk operasi yang menggunakan penyedot yang lebih kecil. Penghisap kedua adalah obstetrical suction  yang menggunakan penhisap lebih besar daripada sebelumnya. Obstretical suction ini digunakan untuk aborsi buatan. 

  • Sertifikat keamanan – Yang tidak kalah penting dibanding dengan fiturnya adalah sertifikasi keamanan. Alat-alat medis harus mendapatkan sertifikasi keamanan. Surgical and Gynecology Suction Unit ini sudah dilengkapi dengan sertifikat keamanan dan kualits dari ISO dan CE. 

Spesifikasi teknis Surgical and Gynecology Suction Unit

Selain mesin pompa utama, dalam satu paket Surgical and Gynecology Suction Unit ini juga dilengapi dengan tabung penyedor yang terdiri dari dua ukuran, kateter penghisap, saklar, dan juga penyaring. 

Portable suction ini bisa menghisap maksimal 3000 cc dan 3000 cc dalam satu kali dengan maksimal aliran 80 liter per menit. Tekanan pada mesin suction pump ini adalah 10-720mm/Hg. Bila diatas 650 mm/Hg, suction pump akan mengeluarkan alarm secara otomatis sebagai tanda bila tekanan penghisap harus diturunkan pada level tertentu. Surgical and Gynecology Suction Unit ini menggunakan pompa vakum tanpa bahan bakar sehingga lebih aman digunakan, tidak menghasilkan polusi, dan juga tidak membutuhkan perawatan berlebih. 

Serenity suction pump ini tersedia untuk pembelian dalam jumlah banyak maupun untuk penggunaan pribadi. Pembelian dalam jumlah besar akan mendapatkan promo dan diskon khusus. Surgical and Gynecology Suction Unit ini bisa didapatkan melalui PT Serenity Indonesia dan bisa dikirim ke berbagai daerah. 

Postingan Populer