Electric ICU Bed

Electric ICU Bed

Ranjang rumah sakit adalah tempat tidur yang dibuat khusus untuk perawatan pasien. Bentuk tempat tidur pasien ini biasanya dilengkapi dengan roda dan pengaman samping. Meskipun sekilas terlihat sama, namun hospital bed yang biasa digunakan untuk rawat inap pasien berbeda dengan Electric ICU Bed atau tempat tidur untuk ruang ICU. 

Ada beberapa hal yang membedakan hospital bed atau tempat tidur rumah sakit yang biasa disebut dengan Electric ICU Bed salah satunya adalah dari segi fitur. Sehingga pasien tidak bisa menggunakan sembarang tempat tidur bila sedang dirawat di ruangan ICU. 

Electric ICU Bed adalah salah satu hospital bed yang khusus digunakan untuk ruangan ICU. Tempat tidur rumah sakit yang satu ini mempunyai fitur yang tidak dimiliki oleh tempat tidur pasien yang biasanya. 

Perbedaan Tempat Tidur ICU Dan Tempat Tidur Pasien Biasa

Seperti yang sudah dijelaskan, Electric ICU Bed adalah tempat tidur khusus untuk ruangan ICU. Tempat tidur pasien ini biasanya dibuat dengan desain yang memudahkan pergerakan pasien. Selain itu, bagian penyangga samping biasanya lebih mudah dibuka dan dipasang untuk penanganan dalam keadaan darurat. Electric ICU Bed ini dibuat dengan desain yang membuat pasien lebih nyaman dengan membantu mengurangi tekanan pada paha dan kaki.  

Keunggulan Electric ICU Bed

Electric ICU Bed biasanya dibuat dengan tampilan yang rapi dengan bentuk yang bervariasi tergantung dengan kebutuhan pasien. Electric ICU Bed ini dibuat dengan desain yang mirip dengan tempat tidur pasien biasa namun dilengkapi dengan beberapa keunggulan berikut ini. 

  • Mudah dibersihkan – Electric ICU Bed biasanya digunakan oleh pasien dengan kondisi kesehatan khusus, sehingga dibuat sedemikian rupa agar mudah dibersihkan. Electric ICU Bed ini mudah dibersihkan sehingga bisa segera digunakan untuk pasien yang lain. Selain itu, Serenity medical bed ini juga tahan dari radiasi material UV sehingga tidak mudah rusak. 

  • Desain khusus – Desain Electric ICU Bed memang tidak banyak berbeda dengan hospital bed yang biasa. Namun tempat tidur ICU ini didesain agar bisa langsung digunakan di ruang operasi ataupun di ruangan sinar-X dan radiologi. Selain itu, panjang, tinggi, dan posisi tempat tidur bisa disesuaikan sesuai dengan kebutuhan. Sehingga untuk pasien dengan kondisi gawat darurat, tidak perlu berganti tempat tidur bila perlu melakukan perawatan lebih lanjut. 

  • Sistem CPR – Electric ICU Bed ini juga sudah dilengkapi dengan sistem CPR. Dengan mengatur ketinggian dan posisi tempat tidur, pernapasan pasien bisa lebih lancar. 

Fitur Dan Spesifikasi Electric ICU Bed

Sebagai salah satu tempat tidur yang dibuat khusus untuk ruangan ICU, Electric ICU Bed ini dilengkapi dengan berbagai fitur dan spesifikasi unggulan. Berikut ini beberapa fitur dan spesifikasi Electric ICU Bed.

  • Bahan – Agar ranjang rumah sakit bisa digunakan dalam waktu yang lama, Electric ICU Bed ini dibuat dengan bahan-bahan yang berkualitas. Bagian panel kepala dan kaki serta penyangga samping dibuat dari bahan ABS. Bagain-bagian ini bisa dipasang dan dilepas dengan mudah sesuai dengan kebutuhan dan kondisi pasien. Bagian rangka ranjang dibuat dari pipa kotak persegi yang ringan namun tetap kuat menahan beban tubuh pasien. Setiap ranjang ICU juga dilengkapi dengan roda untuk memudahkan pemindahan pasien. 

  • Sistem pengaman – Electric ICU Bed ini sudah dirancang khusus baik dari segi kenyamanan dan keamanan. Electric ICU Bed ini dilengkapi dengan sistem pengunci untuk bagian penyangga samping dan roda. Penyangga samping bisa dinaikkan atau diturunkan, kemudian dikunci agar keamanan pasien terjaga. Selain bagian penyanggan, bagian roda juga dilengkapi dengan pengunci yang terletak pada pedal kaki. Pengunci pada pedal kaki ini berfungsi mencegah tempat tidur bergerak tanpa kendali. 

  • Pengaturan – Sama seperti ranjang pasien yang lain, Electric ICU Bed ini juga bisa diatur posisinya pada bagian punggung dan kaki. Posisi tempat tidur bisa diatur melalui panel pengaturan yang terpasang pada empat sisi pengaman samping dan panel kaki. Tombol pengaturan ini memudahkan perawat untuk mengatur posisi tempat tidur sesuai dengan kondisi pasien. Selain itu, letaknya yang menempel pada bagian penyangga membuat pasien tidak bisa mengatur posisi tempat tidur sendiri. Panel pengaturan ini juga dilengkapi dengan indicator sudut sehingga perawat bisa mengetahui sudut yang pas untuk posisi pasien. 

  • Posisi tempat tidur – Electric ICU Bed ini mempunyai empat tipe pengaturan posisi yaitu back-rest pada bagian punggung, knee-rest pada bagian kaki, reverse Trendelenburg, dan Trendelenburg. 

  • Dimensi – Secara umum ukuran tempat tidur pasien yang biasa dengan Electric ICU Bed memang tidak terlalu berbeda. Hanya saja ukuran tempat tidur ICU sedikit lebih besar, yaitu panjang 2280 mm dengan lebar 1065 mm. Dengan ukuran tersebut, matras yang digunakan biasanya lebih kecil dari ukuran ranjang. Selain itu, Electric ICU Bed ini bisa menampung beban hingga 250 kg. 

Cara Menggunakan Electric ICU Bed

Penggunaan Electric ICU Bed sama dengan penggunaan tempat tidur rumah sakit yang lain. Hanya saja pengaturan tempat tidur terletak pada bagian samping. Selain itu, Electric ICU Bed bisa langsung digunakan untuk tindakan operasi, radiologi, dan sejenisnya. 

Dalam satu paket Electric ICU Bed sudah temasuk dengan bagian ranjang utama, empat buah penyangga samping, panel kepala dan kaki, roda, pengunci roda, dan juga tiang dan lubang tiang IV. 

Postingan Populer